catatan lain tentang waktu
waktu berdiri
dalam jurang tak berdasar
dan duduk
dalam ruang tak terbatas
ketika kita memikir-mikir
waktu menjadi hablur tak berwarna
atau sejenak t'mimpi-mimpi
waktu menjadi gambar tak berwajah
maka yang berlari hanyalah kita
yang termengah" hanyalah kita
ditusuk nafsu
waktu menjadi hening ketika qta kesulitan
waktu jadi dingin ketika kita kebingitan
alangkah aneh
kita mencari memburu waktu
waktu menderu di angin lalu
kita terkejar-kejar waktu
waktu membeku dalam kalbu
puisi ini merupakan karangan entah siapa (waktu ntu gg terlalu merhatiin sich...). puisi memotivasi aku untuk gag suka nunda-nunda waktu.semoga bisa memotivasi anda juga...